Audit Mutu Internal (AMI) Prodi Manajemen Haji dan Umrah Tahun 2022

Kamis (15/12/2022), diselenggarakan kegiatan assessment lapangan Audit Mutu Internal (AMI) tahun 2022 pada Program Studi Manajemen Haji dan Umrah Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Gunung Djati Bandung di ruang prodi MHU lantai 2 gedung FDK UIN SGD.

AMI merupakan sebuah proses berkala yang sistematis, mandiri, dan terdokumentasi untuk memeriksa sejauh mana perencanaan dan pelaksanaan proses perkuliahan kesesuaiannya dengan prosedur dan ketercapaiannya dengan tujuan institusi.

Tim auditor AMI yang diketuai oleh Dr. Rohanda,M.AG,MQM dari Fakultas Adab dan Humaniora dengan Anggota Dr.Ine Fauzia,SH,M.Sc dari Fakultas Syariah dan Hukum melakukan audit secara detail dan berlangsung selama kurang lebih 3 jam. Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Dekan 1 Dr.H.Enjang AS,M.Si,M.Ag, Ketua Prodi MHU Dr.H.Asep Iwan Setiawan,M.Ag, Sekretaris Prodi Dr.H.Rohmanur Aziz, M.Ag dan beberapa dosen homebase Prodi MHU.

“Sebagai prodi baru, MHU terus berusaha melakukan berbagai perbaikan demi mutu yang lebih unggul, dan hal ini bisa dibuktikan bukan hanya dari kuantitas mahasiswa di setiap tahun yang bertambah, namun juga kualitas yang terus meningkat dengan raihan beberapa penghargaan baik dari kalangan mahasiswa maupun dosen homebase” ungkap Wadek I.

Tim auditor menilai untuk prodi yang baru menjadi tantangan tersendiri guna menyiapkan kurikulum dan segudang perencanaan lainnya, “Ini adalah tantangan untuk prodi baru dalam menciptakan mutu akademik yang baik dan Prodi MHU telah membuktikannya dengan indikasi proses yang kami telah audit tentunya dinilai baik meskipun ada beberapa evaluasi yang perlu diperbaiki namun nampaknya tidak terlalu signifikan” ungkap Ine.

“Kegiatan AMI ini tentunya akan menjadi media pembenahan lebih lanjut bagi prodi sehingga Prodi MHU dapat melakukan berbagai perbaikan perencanaan perkuliahan demi kelancaran prosesnya dan keberhasilan capaian pembelajaran yang tentunya menunjang mutu akademik” tegas Asep Iwan. (YY)


LP2M Gelar Webinar Penguatan Hak Paten Dosen

.

Kamis, 12/08/2021. LP2M Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung mengadakan kegiatan webinar penguatan…

Sekretaris Prodi Raih Penghargaan Pemberdayaan Masyarakat

.

Rabu (09/06/2021), Sekretaris Prodi Manajemen Haji dan Umrah Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Gunung Djati Bandung…

PSGA UIN SGD Bandung Gelar Workshop Gender dan Anak

.

Rabu, (24/03/2021) diadakan workshop Gender dan Anak yang diselenggarakan oleh Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA)…

Yuyun Yuningsih Dosen Prodi MHU Raih Juara 1 Nasional MTQ KORPRI Dua Tahun Berturut-turut

.

Padang (7-12/11/22), digelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-VI Korps Pegawai Negeri Indonesia (Korpri) tingkat nasional…

Kunjungan Hari Ini: 89
Kunjungan Kemarin: 232
Total Kunjungan: 3.232